Rabu, 23 Mei 2012

Tempat Berehantu Di Jepang

  • Sports World Theme Park
Adalah sebuah taman hiburan besar, yang menampilkan sebuah hotel, mini-golf, pusat kebugaran, kolam renang, kolam ombak, dll. Setelah ditinggalkan selama 20 tahun, tempat ini ditumbuhi rerumputan. banyak sekali suara binatang seperti monyet menjerit, burung hantu di malam hari, menambah seram tempat ini. 



  • Fuchu U.S. Air Force Base

Pangkalan Angkatan Udara di Fuchu, dibangun pada saat Perang Dunia II dan ditinggalkan pada tahun 1980-an.





  • Matsuo Ghost Town
Tambang Matsuo di utara Jepang dibuka pada tahun 1914 dan ditutup pada tahun 1969. Dalam masa kejayaannya, tambangini merupakan tambang terbesar untuk belerang di dunia Timur. Ia memiliki tenaga kerja 4.000 dan populasi yang lebih luas dari 15.000 orang, semuanya ditampung di sebuah kota darurat di pegunungan Hachimantai Park. Kota ini juga dikenal sebagai "surga di atas awan"


  • Akasaka Love Hotel
Akasaka Love Hotel terletak di ujung strip jalan negara yang tenang di Tokyo barat. Hotel ini dibangun 11 tahun yang lalu, tetapi ditutup setelah 3 tahun beroperasi, tidak jelas kenapa hotel ini di tutup, tetapi dari kabar yang beredar karena sepinya pengunjung ke hotel tersebut.



  • The Toyo Bowling Alley
Yokoi datang ke Tokyo tahun 1928. Pada 1957, ia telah menjadi manajer sebuah lorong bowling dan department store. Pada 1958, ia ditembak oleh gangster Yakuza untuk 20 juta yen dalam hutang yang luar biasa - tetapi ia selamat. Pada tahun 1987, ia membangun Bowling Toyo. Itu memiliki 108 jalur, dan merupakan tempat boling terbesar di Jepang. Pada tahun 1991, dia membeli Empire State Building di New York. dan kemudian tempat ini bangkrut pada tahun 1999.



  • Osarizawa Factory and Mine
Pertambangan emas dan tembaga di tambang Osarizawa dimulai sekitar 1.300 tahun yang lalu. dan di tutup tahun 1978. Sekarang situs ini dimiliki oleh museum Mitsubishi. Salah satu legenda tambang Osarizawa melibatkan Gorgon berkepala singa dengan sayap phoenix, kaki sapi dan kepala ular, raungannnya mengerikan bagi anak-anak penduduk desa di dekatnya.



  • The Russian Village Theme Park




  • Keishin Radiology Hospital
Rumah Sakit Keishin di prefektur Kanagawa pernah menjadi rumah sakit unggulan untuk peralatan radiologi super berteknologi tinggi. Sekitar 20 tahun yang lalu tempat ini hancur oleh ulah para pengacau. 




  • Ashio Dozan Ghost Town




  • Yamanaka Lake's Lost Bunker
haikyo adalah bunker bawah tanah dengan Danau Yamanaka di bawah bayangan Gunung Fuji. tempat ini tidak berpenduduk dan sejarah tempat ini pun kurang jelas. Akhirnya, misteri itu dipecahkan oleh seorang penjelajah yang telah menemukan sebuah majalah yang menampilkan salah satu logo di lokasi Bunker itu milik perusahaan broker Sanyo Securities, yang bangkrut pada tahun 1999.





Sabtu, 10 Maret 2012

Tempat Wisata Di Indonesia




1. Toraja

Di nomor urut 10, ada Toraja di Sulawesi Selatan. Toraja yang terkenal dengan ragam tradisi budayanya selalu menarik untuk dikunjungi. Salah satu tradisi yang paling diincar para wisatawan adalah upacara pemakaman Toraja. Mereka rela datang berjauh-jauh untuk mengunjungi pemakaman Toraja.
Tradisi pemakaman di Toraja sangat khas dan hanya bisa digelar oleh keluarga bangsawan saja. Upacara pemakaman berlangsung selama berhari-hari, dan sebagai acara puncak akan diadakan penyembelihan kerbau. Yang menarik perhatian para wisatawan adalah tata cara pemakamannya. Jenazah yang akan disemayamkan di atas bukit, dibiarkan berjalan sendiri. Apa? Berjalan sendiri?
Magic! Prosesi magi dengan dipimpin paranormal Toraja akan menampilkan adegan tiada dua di dunia ini. Jenazah yang “berjalan” sampai di atas bukit kemudian dikubur di makam batu berukir.
Untuk menggenjot pariwisata di Toraja, sepanjang bulan Desember ini ada acara Lovely December dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru, untuk semakin menarik perhatian wisatawan. Berbagai kesenian budaya Toraja akan ditampilkan di festival ini. Tak heran jika Toraja semakin dipadati turis di sepanjang tahun 2011 ayng akan berakhir ini.

2. Karimun Jawa

Wisata air memang tengah naik daun di tahun 2011. Salah satu kepulauan yang sedang berkembang pariwisatanya adalah Kepulauan Karimunjawa. Para wisatawan domestik berbondong-bondong datang ke kepulauan ini karena pantainya yang masih bersih dan alam bawah lautnya yang begitu indah. Karimunjawa menjadi tempat favorit anak-anak muda yang mulai menjalani hobi backpacker. Jika ingin bertualang menyeberang laut, tinggal di pulau, menikmati alam bebas untuk pertama kali, Karimunjawa pasti menjadi tujuan mereka.
Para penyelam profesional pun telah mengakui keindahan alam bawah laut Kepulauan Karimunjawa. Di sini, Anda akan terpesona dengan kehadiran beberapa satwa langka, seperti penyu sisik (Eretmochelys imbricata) dan penyu hijau (Chelonia mydas) yang bebas berenang. Karimunjawa memiliki beberapa spot penyelaman yang bagus, seperti Pulau Menjangan Kecil, Pulau Menjangan Besar, Pulau Genting dan Pulau Kembar.
Satu yang tak boleh ketinggalan adalah mengunjungi Pulau Menjangan Kecil. Di sana Anda akan merasakan sensasi berbeda dengan berenang bersama hiu dalam satu kolam. Menantang bukan?

3. Kepulauan Derawan

Ingin tahu surga diving di Indonesia selain Raja Ampat? Datanglah ke Kepulauan Derawan di Kalimantan Timur. Inilah surga diving kedua di Indonesia yang menjadi buah bibir banyak orang pada tahun 2011.
Kepulauan ini terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. Jadi, jangan lupa untuk menyelam, karena Anda akan disuguhkan dengan aneka terumbu karang dan ikan-ikan cantik. Kepulauan Derawan terdiri dari beberapa pulau kecil, seperti Pulau Derawan, Pulau Maratua, Pulau Sanglaki, dan Pulau Kakaban.
Pulau yang paling sering dikunjungi wisatawan adalah Pulau Kakaban. Para penyelam dari dalam dan luar negeri berlomba-lomba untuk bertemu dengan penyu sisik (Eretmochelys imbricata) dan penyu hijau (Chelonia mydas) yang tengah asyik berenang di laut. Selain itu, tempat yang tidak boleh dilewatkan bila berkunjung ke tempat ini adalah Danau Kakaban yang merupakan laguna. Danau ini terbentuk dari air laut yang terjebak di dalam pulau selama ratusan tahun dan bercampur dengan air hujan. Jika bertandang ke danau ini, Anda bisa melihat ubur-ubur yang berenang terbalik, tentakelnya di atas. Danau seperti ini hanya ada dua di dunia, koleganya ada di Uganda, yaitu Danau Victoria.
Derawan semakin eksis di dunia internasional. Pada April 2011 lalu, Kepulauan Derawan unjuk gigi di dalam Asia Dive Expo 2011 di Singapore. Ini semakin menguatkan Derawan sebagai top destinasi di tahun 2011.

4. Tanjung Puting

Masih ingat kasus pembantaian orang utan (Pongo pygmaeus) di Kutai? Sungguh peristiwa yang menyayat hati. Namun, Taman Nasional Tanjung Puting (TNTP), di Kotawaringin, Kalimatan Tengah akan mengobati sakit hati Anda, dengan kisah-kisah sukses konservasi hewan langka itu.
Banyak kegiatan yang bisa dilakukan di TNTP, tak heran jika banyak yang mengatakannya sebagai kawasan wisata lengkap. Di sini, Anda bisa melihat aktivitas orang utan secara langsung. Jika datang ke TNTP, rasa menyatu dengan alam akan menelusup ke jiwa setiap pengunjung, ditambah dengan melihat pusat rehabilitasi orang utan.
Bukan cuma itu, TNTP juga menawarkan olahraga yang memicu adrenalin, seperti jungle tracking dan river cruising di Sungai Sekonyer. TNTP juga surga bagi Anda pecinta burung. Anda bisa melakukan pengamatan melalui Sungai Buluh dan Danau Burung.
Wisata lengkap yang disajikan TNTP menjadikannya masuk ke nomor urut tujuh top destinasi di tahun 2011.

5. Toba

Satu lagi top destination tahun 2011 adalah Danau Toba di Sumatera Utara. Danau Toba menawarkan banyak wisata menarik, seperti wisata alam, spiritual, sejarah, arsitektur dan kuliner. Suasananya yang sejuk dan menyegarkan sukses mengundang para wisatawan untuk datang ke tempat ini.
Tidak ada kata yang mampu melukiskan keindahan pesona danau terbesar kedua di dunia ini. Danau Toba bukan kawasan wisata main-main, ini adalah bekas supervolcano terbesar di dunia. Sejarah mencatat Danau Toba di Sumatera Utara dulunya adalah gunung berapi luar biasa besar alias supervolcano. Toba pun digadang-gadang sebagai situs geo park terbesar di Indonesia. Di Pulau Samosir sendiri ada sekitar 35 geosite, salah satunya adalah batu berumur 300 tahun di kaki Gunung Pusuk Buhi.
Rencananya, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparenkraf) akan membangun diorama mind map untuk menjelaskan sejarah terbentuknya Danau Toba setelah letusan supervolcano Toba sekitar 73.000-75.000 tahun yang lalu. Akan ada teater animasi ilmiah soal meletusnya Gunung Toba, terbentuknya Danau Toba dan terbentuknya Pulau Samosir.
Untuk lebih menarik wisatawan, Pesta Danau Toba pun diselenggarakan Pemprov Sumatera Utara. Rencananya, pesta ini akan diselenggarakan pada tanggal 27-30 Desember 2011. Berbagai pertunjukan seni budaya juga akan memanjakan mata Anda. Bersiaplah untuk melihat keramaian Danau Toba akhir di tahun ini.

6. Bali

Bosan libur ke Bali? Nggak mungkin! Liburan seru apa yang tidak ada di Pulau Dewata ini. Bali menjadi satu kesatuan wisata yang membuatnya tidak bisa dipisah-pisah hanya sekadar Kuta atau Ubud saja.
Spot wisata untuk turis asing paling ngetop dari Indonesia masih dipegang oleh Bali. Pantai-pantainya tak pernah sepi dari turis mulai dari Kuta, Sanur, Nusa Dua, sampai Lovina di utara. Mau suasana pedesaan ada Ubud, mau pegunungan ada Bedugul atau Tabanan. Tempat clubbing paling happening ada di Seminyak. Ingin memacu adrenalin, coba saja surfing, parasailing atau rafting. Semua ada di Bali.
Bali juga secara kultural sangat unik dan kuat. Tari Kecak, Barong Bali, Ayam Betutu, semua suka. Para turis mendadak ikut menjadi orang Bali jika berlibur di sini. Siapa sih yang belum pernah memakai Udeng, ikat kepala khas Bali, atau sekadar menyelipkan bunga kamboja di telinga.
Pamor Bali semakin moncer setelah film ‘Eat, Pray, Love’ yang dibintangi Julia Roberts pada 2010. Film ini sukses menarik ribuan orang selama 2011 untuk napak tilas ke berbagai lokasi syutingnya, dari Pantai Padang-padang sampai rumah Ketut Liyer yang terkenal.

7. Belitung

Negeri Laskar Pelangi, begitulah sebutan yang kini dilekatkan dari novel Andrea Hirata, kepada spot wisata yang satu ini. Namun Belitong atau Belitung tidak hanya menawarkan manusia-manusia penuh semangat yang dikisahkan Andrea.
Belitung punya sejumlah pantai luar biasa yang juga digambarkan dalam novel Andrea. Silakan datang ke Pantai Pantai Tanjung Tinggi. Pantai ikonik dengan bebatuan granit yang tersusun indah. Para turis berlomba-lomba naik ke atas batu sambil membayangkan menjadi ‘Si Ikal’. Belitung pun masih punya Pantai Tanjung Kelayang dan Pulau Lengkuas untuk mereka penggemar snorkeling.
Tidak salah jika perhelatan bahari besar-besaran digelar pada Oktober 2011 silam. Sail Belitung namanya. Aneka kapal yacht berlayar ke sini, ada pula pemecahan rekor dunia bermain catur dalam air.

8. Yogyakarta

Jika spot wisata lain menjual alam, Yogyakarta menjual budaya. Kota ini sungguh menarik hati para traveler karena perpaduan Kraton Ngayogyakarta, Jalan Malioboro dan angkringan nikmat di malam hari.
Segala yang Anda rasakan dengan panca indera di kota tempat berkuasa Sultan Hamengkubuwono X ini, sungguh berharga untuk sebuah pengalaman liburan. Suasana Yogya yang khas, tidak bisa Anda temui di tempat lain.
Yogyakarta menawarkan pengalaman liburan spesial selama 24 jam. Dari blangkon sampai batik, dari bakpia sampai gudeg. Tak pernah cukup rasanya bicara Yogyakarta. Bonus untuk Anda adalah Candi Borobudur dan Prambanan, yang juga dikunjungi turis yang berlibur di Yogyakarta.
Royal Wedding Kraton Yogyakarta adalah pengalaman budaya tiada dua untuk para turis di tahun 2011. Pernikahan antara GKR Bendara dengan KPH Yudanegara adalah momen istimewa saat kereta-kereta kencana ditampilkan, bahkan angkringan digratiskan. Momen ini disandingkan dengan Royal Wedding kerajaan Inggris.
Usai liburan di sana, Anda harus mengakui kata-kata ini: Jogja Memang Istimewa.

9. Taman Nasional Komodo

Anda masih ingat betapa melelahkannya kontroversi New7Wonders sepanjang tahun 2011. Tapi pada akhirnya, Taman Nasional Komodo terpilih sebagai tujuh keajaiban alam baru, sebagai bentuk pengakuan dunia atas keistimewaan Komodo.
Tempat terakhir melihat naga, begitulah komentar para bule tentang Komodo Dragon. Kadal terbesar di dunia ini pula yang menjadi magnet para wisatawan di seluruh dunia untuk datang ke sana.
Namun Taman Nasional Komodo tidak hanya menjual kadal raksasa. Di bawah air, keindahan tempat ini juga diakui para traveler. Diving spot di sekitar Taman Nasional Komodo, sudah diakui pesonanya.
Pulau Komodo memilihi banyak titik diving yang menarik. Mula dari Sebayour Kecil, Pulau Tengah Kecil dan Pantai Merah ada banyak atraksi bawah laut seperti beragam mackerel, kod dan ikan kerapu. Di Pantai Merah, tidak jauh dari pantai, ada juga banyak lokasi penyelaman di pantai bagian barat dari Flores seperti, Pulau Tatawa, Pulau Tatawa Kecil, Pulau Rinca dan Pulau Nusa Node.
  10.Raja Ampat
Ini dia spot wisata yang paling menjadi buah bibir sepanjang tahun 2011. Semua orang bicara soal Raja Ampat, di Papua, termasuk aneka kicauan di Twitter dan social media lain. Berlibur ke Raja Ampat tiba-tiba menjadi obrolan semua orang. Apapun kabar terbaru dari Raja Ampat, pasti dilahap habis para traveler. Ongkos yang masih mahal menuju ke sana, tak menyurutkan orang untuk bermimpi ke Raja Ampat.

Wisata Hantu

 Wisata Hantu
 
 
THE TOWER OF LONDON, INGGRIS

Menurut legenda, salah satu tempat wisata terpopuler di London ini adalah tempat paling berhantu di dunia. Ruang bawah tanah menara ini dijadikan tempat eksekusi dan penyiksaan selama berabad-abad. Anna Boleyn, salah satu keluarga kerajaan juga dieksekusi hukuman mati dengan cara dipenggal kepalanya di menara ini pada tahun 1536. Banyak pengunjung yang mengaku melihat penampakan hantu di lorong-lorong menara ini.

PANTAI CHANGI, SINGAPURA

Pantai ini dipercaya sebagai tempat dibunuhnya ratusan warga peranakan China oleh tentara Jepang saat Perang Dunia II. Wisatawan yang mengunjungi pantai ini mengakui melihat banyak penampakan tubuh tanpa kepala di Pantai ini. Pantai ini juga diklaim sebagai tempat penguburan korban perang tersebut.

HOTEL BENTENG GARRY, KANADA
Hotel ini dibangun pada tahun 1913 dan disebut-sebut sebagai bangunan paling berhantu di Kanada. Penjaga dan staff hotel melaporkan pernah menyaksikan penampakan hantu wanita yang dikabarkan tewas karena bunuh diri di hotel ini. Ada pula laporan aneh di hotel ini mengenai barang-barang yang terbang sendiri dari rak dan lemari.

HUTAN AOKIGAHARA,JEPANG


Hutan yang terletak dekat Gunung Fuji ini sayangnya lebih terkenal sebagai tempat bunuh diri. Sekitar 500 warga Jepang ditemukan tewas tak bernyawa selama 60 tahun terakhir di hutan ini. Wisatawan, dipersilakan untuk mengunjungi hutan ini dan dapat melihat mayat-mayat membusuk dan sisa-sisanya di seluruh penjuru hutan ini, yang tergeletak di tanah atau tergantung di pepohonan, yang tak pernah dibersihkan oleh pemerintah setempat. Tak heran aura misteri yang mengerikan masih menghantui hutan ini.

THE PLAINS OF ABRAHAM, KANADA

The Plains of Abraham adalah bekas kawasan pertempuran terkenal di Kanada yang digunakan pada tahun 1759, terletak di kota Quebec, Kanada. Wisatawan yang mengunjungi kawasan ini mengaku sering dihantui oleh prajurit-prajurit tewas disini. Penampakan tersebut juga banyak terlihat di terowongan-terowongan sekitarnya. Saat malam, wisatawan juga mengaku kerap mencium aroma sulfur dari senjata kanon.

SAVANNAH, AMERIKA SERIKAT

Kota ini diberi julukan kota berhantu oleh Institut Paranormal Psikologi Amerika. Anda dapat mengambil tur wisata berkeliling ke rumah-rumah, gereja, dan hotel yang diklaim berhantu. Kota ini ditemukan pada tahun 1700an dan hantu-hantu yang bergentayangan disini disebut berasal dari koloni dan budak yang hidup disini berjuta tahun lalu.
Perkebunan Rose Hall, Jamaika

Seorang wanita bernama Annie Palmer, dulu pernah mempraktekan ilmu vodoo disini dan menggunakannya untuk membunuh tiga suaminya. Ia dikenal sebagai penyihir dari Rose Hall yang membunuh pasangannya karena bosan. Legenda lokal menyebutkan bahwa Annie akhirnya terbunuh pada tahun 1830an oleh seorang budak dan dikubur di tengah perkebunan. Namun arwahnya masih sering terlihat berkeliling di sekitar properti perkebunan.

HOSTEL OTTAWA JAIL, KANADA

Hostel ini sebelumnya digunakan sebagai penjara selama seratus tahun. Wisatawan yang menginap disini mengaku mengalami kejadian-kejadian aneh seperti melihat pintu dan jendela yang terbuka sendiri, atau perabotan yang tiba-tiba terbang melintasi kamar.
SALEM. AMERIKA SERIKAT

Kota yang terletak di negara bagian Massachussets ini terkenal dengan ritual pembakaran penyihir pada abad ke-17. pada masa itu, wanita-wanita yang dianggap memiliki kekuatan sihir akan ditangkapi dan kemudian dibawa ke pusat kota untuk dibakar hidup-hidup di depan massa. Wisatawan dapat mengunjungi kota ini dan mengikuti tur misteri menjelajahi Salem dan mendengar kisah mengenai masa pembakaran penyihirnya.

KAPAL RMS Queen Mary, AMERIKA SERIKAT

Kapal pesiar terkenal ini mengalami kecelakaan yang menewaskan 49 penumpangnya. Sejak saat itu, kapal ini diistirahatkan di pelabuhan Long Beach, California dan dijadikan hotel mengapung. Beberapa tamu hotel mengaku sering melihat penampakan hantu penumpang kapal yang tewas di lorong kapal, berenang di kolam renang dan bahkan terlihat duduk di ruang mesin kapal

Nah itu di beberapa tempat yang ada di luar negeri yang konon katanya "mengerikan"
lalu bagaimana dengan di negara kita tercinta Indonesia, ada ga ya??
yang paling murah alias gratis pergilah ke kuburan terdekat.

Di ini Indonesia juga ada lho, ini dia diantaranya


KAMAR 308

Di Sukabumi, Jawa Barat terdapat sebuah hotel milik BUMN yang dibangun pada 1962 yaitu Hotel Inna Samudra. Dalam hotel ini terdapat sebuah kamar yang di keramatkan yaitu Kamar 308, di kamar ini bagi sebagian orang yang percaya akan pesona dan keberadaan Nyi Roro Kidul kerap dijadikan tempat semedi. Pada hari-hari tertentu, seperti malam satu syura (1 Muharam/Tahun Baru Hijiriah atau malam keramat lainnya, kamar 308 boleh dikatakan full book. Bukan untuk menginap karena kamar ini tidak untuk ditempati, melainkan untuk sekedar bersemedi. Setiap tamu diperkenankan memanjatkan doa dan lain-lain paling lama 1 jam. Tarifnya adalah Rp 125 ribu. Keberadaan kamar 308 sangat menyolok. Dari depan tampak dua buah bangunan mirip janur dengan payung kecil kehijauan. Sementara balkon yang menghadap pantai tampak jelas dari kolam renang dengan kahadiran sejenis kanopi, juga nuansa hijau. Warna ini dipercaya merupakan warna favorit Nyi Roro Kidul.

KAMAR 327


Hotel Inna Grand Bali Beach, Sanur, Ada sebuah kamar yang di keramtkan yaitu Kamat 327. Konon kamar ini diperuntukkan khusus untuk almarhum Presiden Soekarno. Boleh percaya atau tidak, kamar tersebut masih menyimpan misteri hingga saat ini. Berdasarkan catatan hotel, pada 1993 Hotel Inna Grand Bali Beach pernah mengalami kebakaran hebat. Namun keajaiban terjadi, kamar 327 ini tak tersentuh oleh api sedikitpun.